Banner

Breaking News

Kenapa Indonesia Tidak Berdasarkan Hukum Islam? Ini Jawabannya...





Sekretaris Pengurus Pimpinan Wilayah (PW) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Provinsi Jawa Barat, Rizki Topananda, mengungkapkan alasan mengapa Indonesia tidak didirikan dengan berdasar pada hukum agama, tetapi justru menggunakan ideologi Pancasila.

Hal tersebut diungkapkannya saat memberikan materi keindonesiaan dalam agenda kaderisasi Masa Kesetiaan Anggota (Makesta) Raya PC IPNU IPPNU Kota Bekasi, di SMK Prima Ma’arif NU, Jatimurni, Pondokmelati, pada Sabtu (15/9) malam.

“Saya beri ilustrasi. Rekan dan rekanita di sini akan lebih memilih mana? Minyak unta bercap babi atau minyak babi cap unta? Ayo silakan dijawab,” katanya.

Kemudian, serentak para peserta Makesta Raya menjawab, “minyak unta cap babi.”

Rizki membenarkan jawaban tersebut. Bahwa yang terpenting bukanlah sampul, melainkan isi atau substansi yang terdapat di dalamnya.

“Jadi, para ulama NU terdahulu itu lebih memilih untuk mendirikan negara yang sampulnya bukan agama, tetapi sesungguhnya Indonesia telah menjalankan nilai-nilai agama dalam kehidupan masyarakatnya,” tambah Rizki.

Begitu pula ketika menyukai lagu atau musik. Dangdut, yang selama ini dilabeli oleh sebagian besar masyarakat sebagai aliran musik pengundang maksiat jika berisi nasihat, itulah yang harus dipilih.

“Rhoma Irama misalnya. Lagu-lagu dangdutnya berisi nasihat dan petuah agar hidup berarah dan menjadi lebih baik. Itu kita pilih daripada lagu dan musik bernuansa atau berbahasa arab, tapi justru isinya malah soal percintaan yang banyak mudharatnya,” jelas Rizki. (Aru Elgete)

Tidak ada komentar